Rabu, 22 September 2010

Kegiatan Karang Taruna

Di Indonesia terdapat bermacam-macam organisasi kepemudaan. Ada organisasi yang bertaraf nasional, ada yang bertaraf regional, dan ada pula yang bertaraf lokal.
Salah satu organisasi ialah Karang Taruna. Karang artinya tempat. Taruna artinya remaja atau pemuda. Jadi Karang Taruna artinya tempat kegiatan para remaja. Organisasi ini didirikan dan dibina oleh Departemen Sosial. Karang Taruna terdapat hampir di seluruh Indonesia. Nama Karang Taruna disesuaikan dengan keadaan daerah masing-masing.
photo of street scene
Anggota Karang Taruna ialah para pemuda, terutama mereka yang putus sekolah dan tidak mempunyai pekerjaan. Di beberapa daerah anggota Karang Taruna adalah para pelajar. Mereka masih duduk di SMP atau SMA.

Karang Taruna didirikan dengan tujuan memberikan pembinaan kepada para remaja, terutama yang putus sekolah dan menganggur. Jika tidak diberi tambahan pendidikan yang berupa berbagai ketrampilan, mereka dapat menimbulkan banyak masalah. Kenakalan remaja sampai pada tindak kriminalitas bisa dan mudah berkembang pada remaja yang menganggur. Melalui pendidikan Karang Taruna diharapkan para remaja memperoleh penyaluran. Mereka menjadi aktif dan produktif. Akhirnya mereka dapat hidup secara mandiri.
Berbagai ketrampilan dipelajari dalam organisasi ini. Remaja yang berbakat dalam bidang elektronik dididik untuk memahami dan terampil menggarap bidang elektronik. Remaja yang menyenangi ukiran diberi pula pendidikan bidang ini. Keterampilan bagi remaja putri biasanya menyangkut bidang-bidang jahit-menjahit dan memasak. Mereka dilatih untuk terampil membuat macam-macam makanan dan pakaian. Kegiatan-kegiatan ini direncanakan menurut keadaan dan kemampuan daerah masing-masing.
Kegiatan lain ialah pembinaan olahraga dan kesenian. Di beberapa tempat sudah terbentuk bermacam-macam tim olahraga. Kelompok paduan suara dan kelompok kesenian lainnya pun dibentuk dan dibina. Mereka aktif melakukan pertandingan dan perlombaan. Mereka juga aktif menampilkan berbagai kreasi kesenian pada waktu-waktu tertentu.
Tidak jauh dari tujuan di atas maka lahirlah sebuah organisasi kepemudaan di dusun Grojogan Kecamatan Tamanan Kabupaten bantul Yogyakarta bernama MIWON. MIWON berasal dari akronim MI dan WON, yang artinya MI adalah Minggu dan WON adalah kliwon, nama ini diambil dari waktu pertemuan yaitu setiap malam minggu pasaran kliwon. MIWON telah mampu menggebrak dunia kepemudaan dengan sejumlah kreativitasnya, meskipun masih di tingkat lokal.
Patra Efendi Pendiri Karang Taruna Seimen Desa Sei Mencirim Kecamatan Sunggal Kabupaten Deli Serdang
adalah tokoh pemuda yang telah berkipra dalam Karang Taruna Propinsi Sumatera Utara, beliau juga memiliki keuletan dalam memberi ide - ide cemerlang di karang taruna seimen, yang kebetulan berposisikan didesanya sendiri. dalam pengakuan beliau ia tidak perna bertujuan apapun di organisasi ini melainkan hanya menjalankan panggilan hati.

pelantikan karang taruna seimen

karang taruna seimen desa sei mencirim kecamatan sunggal yang dilantik pada bulan februari 2010